Skip to main content
RehabilitasiBerita KegiatanGaleri FotoBerita Utama

Test Urine & Swab Rapid-Antigen Pegawai BNNK Bandung Barat

Dibaca: 17 Oleh 21 Sep 2021September 24th, 2021Tidak ada komentar
Test Urine & Swab Rapid-Antigen Pegawai BNNK Bandung Barat
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

bandungbaratkab.bnn.go.id, Bandung Barat.
BNNK BANDUNG BARAT melaksanakan test urine dan Swab Test Rapid-Antigen kepada seluruh pegawainya dalam rangka antisipasi penyebaran virus Covid-19 dan deteksi dini penyalahgunaan narkoba. Kegiatan yang dilaksanakan bagi 24 Pegawai pada hari Selasa 21 September 2021, bertempat di Gedung BNN Kabupaten Bandung Barat.
Test Urine & Swab Rapid-Antigen Pegawai BNNK Bandung Barat
Untuk mengurangi resiko terinfeksi atau penyebaran Covid-19, beberapa langkah pencegahan di lingkungan kerja yang telah diterapkan di BNNK Bandung Barat yaitu selalu memakai masker, pengecekan suhu tubuh baik kepada pegawai maupun tamu yang datang saat memasuki kantor, cuci tangan dengan air bersih yang mengalir, menggunakan hand sanitizer, menjaga jarak minimal 1 meter, mengurangi kegiatan tatap muka, menutup mulut dan hidung jika batuk atau bersin, melakukan karantina mandiri di rumah jika ada pegawai BNN yang merasa kurang sehat.
Test Urine & Swab Rapid-Antigen Pegawai BNNK Bandung Barat
Pengambilan sample dilakukan dengan menggunakan alat Swab yang berbentuk seperti cotton bud  yang dilakukan untuk mengambil cairan yang ada di rongga saluran pernapasan, setelah itu alat swab akan dimasukkan ke tabung khusus dan cairan khusus yang disiapkan sebelumnya oleh tenaga medis.
Test Urine & Swab Rapid-Antigen Pegawai BNNK Bandung Barat
Hasil test Swab seluruh pegawai juga langsung didapat dengan hasil 24 orang pegawai BNNK Bandung Barat dinyatakan negatif Covid-19 , meskipun hasil yang didapat negatif akan tetatpi seluruh pegawai tetap melakukan protokol kesehatan dan meningkatkan kewaspadaan akan peyebaran Covid-19.
Test Urine & Swab Rapid-Antigen Pegawai BNNK Bandung Barat
Setelah melaksanakan kegiatan Swab test, seluruh pegawai juga melanjutkan kegiatan test urine dengan mengambil sampel urin sebanyak 20ml kedalam alat yang disediakan dengan 7 paramater dengan maksud kegiatan tersebut  salah satunya yaitu mendukung program pemerintah dengan menciptakan Instansi yang Bersinar (Bersih Narkoba).
Test Urine & Swab Rapid-Antigen Pegawai BNNK Bandung Barat Test Urine & Swab Rapid-Antigen Pegawai BNNK Bandung Barat
Kegiatan ini juga dilaksanakan dengan memperhatikan protokol kesehatan, jaga jarak, dan memakai masker sesuai standard protocol Kesehatan Covid-19.
#BersihNarkobaBersihCovid
#WarOnDrugs
#rehabilitasigratis
#indonesiabersihnarkoba
#jawabaratbersinar
#kbbbersinar

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel